Kegiatan tersebut dihadiri Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri BUMN Rini Soemarno, Menteri Desa PDTT Eko Putro Sandjojo dan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, serta Direksi BUMN terkait.
Pemberian Kartu Tani ini juga adalah bentuk Sinergi dari Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) dengan BUMN terkait lainnya, dimana Asuransi Jasindo menjadi salah satu BUMN yang ikut dalam program ini mengusung produk AUTP (Asuransi Usaha Tani Padi) yang memberikan perlindungan gagal panen yang terjadi kepada para petani.